Iklan

Iklan

DPRD

Dihadapan BKD Provinsi Sulsel , Kepala BKPSDM Soppeng Ungkap Capaian Kinerja

Selasa, 16 Juli 2024, 12:13 PM WIB Last Updated 2024-07-16T04:19:35Z



Denews.id Soppeng-Pemerintah Kabupaten Soppeng kerjasama Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Sulawesi Selatan menggelar ujian dinas dan ujian penyesuaian Ijazah di hotel Maryam Palace Soppeng jalan Kayangan pada Senin, (15/7).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Soppeng Hj Andi Maria Razak mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk pengembangan SDM dan untuk mewujudkan SDM unggul dan profesional yang berbasis kompetensi serta meningkatkan persentase ASN Kabupaten Soppeng melalui program pengembangan kompetensi.

Kendati demikian, dia meminta ujian ini dijadikan moment untuk meningkatkan kualitas SDM, derajat pendidikan, literatur dan pengalaman serta meningkatkan kompetensi ASN yang berintegritasnetral, kompeten, capabel, profesional, berkinerja tinggi.

"Intuk mewujudkan Rencana Aksi
Pengembangan SDM tersebut, maka sangat diperlukan kerjasama dari seluruh
stakeholder serta didukung dengan perencanaan yang maksimal melalui rencana strategis pemerintah Kabupaten Soppeng," kata Andi Maria Razak.

Pada kesempatan kali ini , Plt Kepala Dinas kesehatan Kabupaten Soppeng itu juga mengungkapkan bahwa pada tahun 2023 lalu Pemerintah Kabupaten Soppeng telah meraih penghargaan BKN Awards 2023 kategori spesial mention komitmen peningkatan pelayanan Kepegawaian di Yogyakarta.

"Secara umum pelaksanaan tugas pokok dan fungsi BKPSDM Kabupaten Soppeng
telah berhasil mencapai target
kinerja sasaran sebesar 427,15% dengan
kategori “Sangat Tinggi” walaupun dalam
pencapaian kinerja tersebut diatas tentu ada hambatan yang dihadapi ,"ungkap Hj Andi Maria Razak.

Untuk diketahui, ujian ini diikuti sebanyak 331 orang peserta yang terdiri dari:

1. Ujian Dinas Tk. II sebanyak 36 Orang;
2. Ujian Dinas Tk. I sebanyak 157 Orang;
3. Ujian penyesuaian Ijazah S-2
sebanyak 6 Orang.
4. Ujian penyesuaian Ijazah S-1/ D-IV
129 Orang.
5. Ujian penyesuaian Ijazah SMA 3 orang.



Komentar

Tampilkan

  • Dihadapan BKD Provinsi Sulsel , Kepala BKPSDM Soppeng Ungkap Capaian Kinerja
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan