Iklan

Iklan

Potret Kapolres Wajo Hadiri Upacara Bendera Peringatan Hari Lahir Pancasila

Sabtu, 01 Juni 2024, 2:26 PM WIB Last Updated 2024-06-01T06:52:12Z


Denews.id Wajo-Kapolres Wajo AKBP Fathur Rahman menghadiri upacara pengibaran bendera merah putih dalam rangka peringatan Hari Lahir Pancasila Tahun 2024.

Upacara di lapangan kantor Bupati Wajo Jln Rusa Sengkang Kabupaten Wajo, Sabtu (1/6) pagi.

Upacara peringatan hari lahir Pancasila dengan tema "Pancasila Jiwa Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Emas 2045”dipimpin langsung Plt Bupati Wajo Andi Bataralifu.

Plt Bupati Wajo Andi Bataralifu mengatakan , upacara peringatan Hari Lahir Pancasila merupakan momen untuk mempelajari dan menerapkan nilai yang terkandung setiap sila Pancasila dalam kehidupan sehari-hari.

"Kita harus bangga akan budaya, adat-istiadat, bahasa, dan keanekaragaman negara Indonesia,"kata Andi Bataralifu saat membacakan sambutan seragam Kepala Badan Pembinaan Ideologi Pancasila RI Yudian Wahyudi.

"Komitmen kita agar lebih mendalami, menghayati, serta mengamalkan nilai-nilai luhur Pancasila sebagai dasar bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara," harap Andi Bataralifu.

Laporan:Hms polres Wajo

Komentar

Tampilkan

  • Potret Kapolres Wajo Hadiri Upacara Bendera Peringatan Hari Lahir Pancasila
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan