Denews.id Wajo-Kapolres Wajo AKBP Fatchur Rachman pimpin apel gelar pasukan Operasi Terpusat Ketupat Lipu Tahun 2024 di lapangan Mapolres Wajo pada Rabu (3/4) kemarin.
Ops Terpusat Ketupat dalam rangka pengamanan Idul Fitri 1445 Hijriah akan dilaksanakan selama 12 hari atau mulai 4 hingga 16 April 2024 mendatang.
Fatchur Rochman mengatakan bahwa dalam Ops Ketupat Tahun 2024 agar selalu mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan dalam melaksanakan tugas.
Ia menegaskan kepada jajarannya untuk melaksanakan tugas secara prosedural dan profesional, akuntabel.
"Hindari perbuatan kontra produktif yang dapat merusak citra polri serta tetap menjaga marwah polri,"tegasnya.
Selain itu, Facthur Rachman meminta agar jajarannya melakukan koordinasi sebaik-baiknya dengan instansi terkait dan seluruh komponen masyarakat.
"Sehingga tercipta rasa kebersamaan dan sinergitas yang tinggi dalam mendukung kegiatan operasi ketupat 2024,"harapnya.
Sementara Kabag Ops polres Wajo Kompol Jasman mengungkapkan , Ops Terpusat Ketupat untuk Tahun ini melibatkan personil gabungan terdiri dari TNI, polri , Sat Pol PP l, dinkes, pemadam dan beserta bencana.
"Secara keseluruhan, sebanyak 146 personil gabungan dilibatkan dalam Ops Terpusat Ketupat Tahun 2024 ini,"kata Jasman kepada DN, Kamis(4/4).