Gerakan pangan murah di halaman RSUD Latemmamala, Jum'at (26/1) besok mulai pukul 14.00 WITA dirangkaikan dengan kunjungan kerja Pj Gubernur Sulsel Bahtiar Baharuddin.
Pangan murah ini sesuai dengan harapan Presiden RI serta memperhatikan surat Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan nomor :520/1532/ DTPHPKP/X/ 2022 tentang pelaksanaan Gerakan Pasar Murah.
Kepala Dinas TPHKP Kabupaten Soppeng Ir Andi Fajar mengatakan, pangan murah ini bekerjasama dengan Badan Pangan Nasional, Bolug, Sinergi bersama dan Misi Pasaraya.
Ia memastikan gerakan pangan ini akan menghadirkan selisih harga pangan lebih murah dari pasaran. Sehingga masyarakat diharapkan hadir untuk belanja.
"Tujuan utama adalah pengendalian inflasi dan untuk menjaga stabilisasi pasokan dan harga pangan,"kata Ir Andi Fajar, Kamis (25/1).
Untuk diketahui, komoditas yang tersedia dalam Gerakan Pangan Murah ini adalah: