Iklan

Iklan

Ceritakan Masa Kecilnya , Supriansa Ungkap Perjuangan Orang Tua

Sabtu, 16 Desember 2023, 8:47 PM WIB Last Updated 2023-12-16T12:52:44Z
Anggota Komisi III DPR RI Supriansa.

Denews.id Soppeng-Supriansa kembali bercerita tentang perjalanan hidupnya hingga jadi wakil Bupati Soppeng dan kini anggota Komisi III DPR RI.

Dia mengenang perjalanan hidupnya yang penuh tantangan dan kepahitan akibat kemiskinan keluarganya.

Namun, karena kegigihan dan semangat pantang menyerah, akhirnya Supriansa bisa berada dalam posisi seperti sekarang ini. 

"Orang mungkin tidak tahu, bahwa saya lahir dari kedua orang tua yang buta huruf dan dimasa kecil saya menjadi seorang penggembala sapi di desa Leworeng Kabupaten Soppeng ,"cerita Supriansa saat memberi materi di Unipol , Sabtu (16/12).

Dihadapan mahasiswa, Supriansa juga mengisahkan bahwa kedua orang tua harus bertengkar karena berbeda pendapat.
"Kalah itu bapak menginginkan saya menjadi seorang petani sementara ibu bersikeras menyuruh untuk melanjutkan pendidikan bagaimanapun caranya,"kilas Supriansa.

Sementara, Rektor Unipol Dr.Hj. Andi Adawiah sampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran Anggota DPR RI Supriansa dan CEO PT Herald Indonesia Media, Rasid Al Farizi dalam kegiatan diskusi ilmiah ini.

Pada kesempatan itu, dia berharap melalui kegiatan ini, para peserta benar benar menelaah materi dan dijadikan aspirasi untuk berbuat yang lebih baik lagi.

"Ini jadi inspirasi kita semua saat beliau menjabat wakil Bupati Soppeng hingga saat ini menjadi anggota DPR RI telah memberikan kebanggaan warga Sulsel dan khusus di Soppeng,"puji Andi Adawiah.(*)


Komentar

Tampilkan

  • Ceritakan Masa Kecilnya , Supriansa Ungkap Perjuangan Orang Tua
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan