Iklan

Iklan

Melalui Platform Merdeka Mengajar , 28 Guru SMP 1 Marioriwawo Dapat Sertifikat

Rabu, 01 November 2023, 10:59 AM WIB Last Updated 2023-11-01T06:30:05Z
Denews.id Soppeng-Platform Merdeka Mengajar (PMM) pada era pendidikan seperti saat ini memang memberikan cukup banyak efek atau dampak positif. Baik itu untuk para pengajar maupun siswanya. 

Hal tersebut bisa dirasakan para tenaga pendidik di UPTD SPF SMP Negeri Marioriwawo Kabupaten Soppeng.

Kepala UPTD SPF SMP 1 Marioriwawo Muslimin menyampaikan ucapan terima kepada semua guru SMP 1 Marioriwawo atas kerja cerdas dan kolaborasi selama ini sehingga berada pada sebuah progres pencapaian yang luar biasa.

Dikatakannya , pada aspek pemanfaatan PMM dari 33 tenaga pendidik setidaknya 28 orang guru sudah memiliki sertifikat.bahkan ada 1 orang guru memiliki 25 sertifikat.

"Kebersamaan dan pemanfaatan platform Merdeka Mengajar ini pulalah yang mendongkrak peningkatan hasil AN pada numerasi diatas 200 persen", ungkap H Muslimin, Rabu (1/11).

Perlu diketahui, Platform Merdeka Mengajar sendiri merupakan platform edukasi yang nantinya dapat dimanfaatkan oleh para pendidik sebagai sarana untuk pembelajaran.(*)
Komentar

Tampilkan

  • Melalui Platform Merdeka Mengajar , 28 Guru SMP 1 Marioriwawo Dapat Sertifikat
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan