Denews.id Soppeng-Agustam, buka-bukaan tentang strategi yang akan ia tempuh kedepan setelah diberi amanah menjadi kepala sekolah di SMP Negeri Lilirilau Kabupaten Soppeng pada tanggal 1 September 2023 lalu.
"Langkah awal yang saya lakukan adalah melakukan koordinasi dengan pihak internal maupun pihak eksternal sekolah,"kata Agustam kepada DN , Senin (30/10).
Ia mengatakan, dari hasil koordinasi dengan beberapa pihak terkait di sekolah , dia akan menampung beberapa aspirasi disamping melanjutkan program yang sudah direncanakan sebelumnya.
"Salah satu program prioritas utama saya sebagai kepala sekolah dalam 100 hari kerja di SMP Negeri 4 Lilirilau adalah “PLIS” (Pelestarian Lingkungan Sekolah) antara lain :
1.Penataan ruangan-ruangan di sekolah.
2-Pembuatan akses jalan di sekolah dan di depan kantor.
3.Penataan taman sekolah.
4.Pembuatan Bak penampungan sampah.
5.Pembuatan Kanopi parkir kendaraan guru dan siswa.
"Ini menjadi prioritas utama dalam 100 hari kerja saya dan tentu membutuhkan anggaran yang cukup besar.Sehingga dalam pelaksanaannya pihak sekolah bekerjasama dengan komite sekolah,"jelas Agustam.(*)