Denews.id Soppeng-Tim Ditresnarkoba Polda Sulsel
melakukan kunjungan kerja di Kampung Tangguh Anti Narkoba Bola Papparewe Sumange Desa Lompulle, Kecamatan Ganra, Kabupaten Soppeng, Selasa (22/8).
Kedatangan Tim Ditresnarkoba Polda Sulsel dipimpin Kabag Bin Ops Dit Narkoba Polda Sulsel Kompol Ivan Wahyudi disambut pengalungan selendang sarung oleh kepala Desa Lompulle Andi Amri Naharuddin.
Kompol Ivan Wahyudi sampaikan banyak terima kasih atas penyambutan yang sangat luar biasa.
Dia mengakui bahwa, keberadaan Kampung Tangguh di Desa Lompulle akan menjadi Pilot Project yang belum bisa ditiru oleh Desa Lainnya.
"Sesuatu yang sangat berprestasi dan pasti ada campur tangan dinginnya Kepala Desa sehingga menjadi tolak ukur dan kebanggaan di Soppeng,"puji Ivan Wahyudi.
Kata Ivan Wahyudi, Kampung Tangguh Narkoba Desa Lompulle nantinya akan diperlombakan ke tingkat Nasional.
"Kampung tangguh ini layak kita bawa ke tingkat Nasional, karena melihat masyarakatnya tertib dan tidak ada yang menggunakan Narkoba,"kata Kompol Ivan Wahyudi.(Rls).