Denews.id SOPPENG-Warga di Kabupaten Soppeng Sulawesi Selatan merasa bangga dan mengapresiasi keberadaan polisi santri.
"Syukur alhamdulilah sekarang sudah ada polisi santri di Soppeng," kata Akbar Afandi warga Desa Jampu , Jum'at (17/2/2023)
Dikatakan Akbar Afandi, dengan adanya polisi santri diharapkan tidak ada lagi sekat antara polisi dengan masyarakat.
"Jadi polisi santri bisa berikan tausiyah juga ya?," tanya Akbar.
Hal ini mencuat setelah Kapolres Soppeng AKBP M Yusuf Usman melaunching Polisi santri Polres Soppeng.
Launcing ditandai dengan penyematan pita dan sorban kepada 12 personil Polres Soppeng.
AKBP M Yusuf Usman mengungkapkan ,program Polisi Santri sebagai bentuk keseriusan dalam menciptakan ketertiban masyarakat.
"Para polisi santri ini akan memberikan pencerahan kepada masyarakat melalui pembinaan keagamaan,"jelas mantan Kapolres Palopo ini.(**)