Denews.id SOPPENG-Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Saya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Soppeng menggelar pelatihan dan sertifikasi kompetensi pengadaan barang dan jasa pemerintah level I Tahun 2022.
Pelatihan ini bekerjasama dengan badan pengembangan sumber daya manusia pemerintah provinsi Sulawesi selatan di Hotel Maryam Palace Kayangan, Selasa 25/10/2022.
Kepala BPKSDM Soppeng Hj Andi Maria Razak mengatakan pelatihan ini dapat meningkatkan pengetahuan ,keahlian,keterampilan dalam pengelola pengadaan barang dan jasa secara profesional dan beretika.
"Pelatihan ini juga dapat memberikan pembekalan awal bagi para peserta untuk mengikuti ujian sertifikasi keahlian pengadaan barang dan jasa,"kata Hj Andi Maria Razak.
Kedepan, ia berharap pengadaan barang dan jasa(Barjas)di Kabupaten Soppeng dapat terealisasi sesuai dengan prinsip efektif ,efisien, transparan,adil dan akuntabel.
"Peserta diharapkan mampu menjelaskan tahapan kegiatan pengadaan barang dan jasa pemerintah dan melakukan kegiatan pengadaan yang mempunyai spesifikas sederhana secara efesien dan efektif,"jelas Hj Andi Maria Razak.(Rls)