Iklan

Iklan

Lapangan Gasis Jadi Saksi Pelaksanaan Gerak Jalan Indah Para Gapoktan

Sabtu, 13 Agustus 2022, 10:37 AM WIB Last Updated 2022-08-13T02:46:13Z
Denews.id SOPPENG-Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak melepas secara resmi peserta gerak jalan santai antar Satuan Kerja Perangkat Daerah(SKPD) dan gerak jalan indah gabungan kelompok tani (Gapoktan)se-Kabupaten Soppeng di Lapangan Gasis Watansoppeng ,Jum'at (12/08/2022)kemarin.

Kegiatan ini dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata,Kepemudaan dan Olahraga bekerja sama dengan Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan dan Ketahanan Pangan Kabupaten Soppeng.

Sebelumnya penyerahan Bendera Merah Putih oleh Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak kepada perwakilan Gapoktan dalam mendukung program gerakan pembagian 10 juta Bendera Merah Putih.
Bupati Soppeng H Andi Kaswadi Razak mengatakan kegiatan ini merupakan rangkaian perayaan hari Proklamasi Kemerdekaan RI ke 77 Tahun.

Menurut H Andi Kaswadi selain gerak jalan santai, tentu tak kalah menarik adalah gerak jalan indah oleh para kelompok tani(Gapoktan) dan mungkin ini yang pertama kali laksanakan di dunia.

"Mereka para petani tidak hanya tampil di sawah, tapi juga sudah turun gunung atau ke Kota,"canda H Andi Kaswadi Razak.

Pada kesempatan itu ,ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada TNI/Polri yang senantiasa menjaga stabilitas keamanan di Kabupaten Soppeng. 

"Terima kasih dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh pihak dan sponsor yang turut berkontribusi dan mendukung kegiatan ini,'ucap H Andi Kaswadi Razak.

Laporan:Asdi

Komentar

Tampilkan

  • Lapangan Gasis Jadi Saksi Pelaksanaan Gerak Jalan Indah Para Gapoktan
  • 0

Terkini

Topik Populer

Iklan